0 items in your shopping cart

No products in the cart.

KAIN DENIM : Keunggulan Dan Penggunaannya

Kain denim yang banyak dikenal oleh khalayak adalah salah satu bahan untuk pembuatan celana yang disebut jeans. Jadi kedua istilah ini memiliki pengertian yang berbeda meskipun kedua istilah ini sebenarnya sama. Jika sebutan jeans adalah celana yang berbahan dari kain denim, sedangkan kain denim sendiri merupakan salah satu jenis kain untuk bahan berbagai macam pakaian salah satunya sebagai bahan pembuatan celana jeans.

Kain denim sudah menjadi jenis kain yang populer sejak dulu. Pada tahun 80’an, kain denim menjadi salah satu kain yang sering digunakan untuk berbagai macam pakaian. Pakaian berbahan kain denim cukup identik dengan pakaian anak muda, selain itu pakaian berbahan kain denim memiliki kesan non formal yang sering digunakan dalam aktivitas lapangan atau di luar ruangan. Sebelum membahas tentang jenis kain denim, sebaiknya mengenal lebih dulu sejarah munculnya kain denim ini.

Sejarah Kain Denim

KAIN DENIM

sumber : https://olympics30.com/

Sebelum menjadi nama Denim, jenis kain ini memiliki nama Serge De Nimes yang diambil dari salah satu nama kota di Prancis. Jenis kain katun kasar yang biasa digunakan sebagai bahan pakaian para pekerja di pertambangan ini kemudian berubah namanya menjadi De Nimes atau disebut Denim. De Nimes sendiri memiliki arti dari Nimes, maksudnya dari kota Nimes yang ada di Prancis. Ciri khas jenis kain ini adalah memiliki kekuatan yang sangat baik sehingga sangat cocok dijadikan pakaian untuk para pekerja tambang.

Pertama kali munculnya jenis kain denim hanya memiliki satu warna saja yaitu warna indigo. Kain yang tebal seperti karpet ini seiring perkembangan dunia fashion dan dunia garmen, maka memiliki beberapa varian warna yaitu hitam, abu-abu, putih khaki, biru terang, cokelat, hijau, merah, pink, dan varian warna lainnya. Di Amerika jenis kain ini sangat populer sebagai bahan pembuatan celana koboy.

Proses Pembuatan Kain Denim

Kain denim dalam proses pembuatannya menggunakan serat katun warna biru dan warna putih dengan teknik tenun warna biru pada pakan sedangkan untuk serat warna putih pada lungsi. Sehingga cukup dikenal ciri kain denim yang sisi luarnya berwarna biru dan sisi dalamnya berwarna putih. Teknik tenun yang dinamakan twill weave ini akan menghasilkan kain denim dengan permukaan bergaris-garis diagonal.

Keunggulan Kain Denim

sumber : https://www.kaos-kerah.com/

Keunggulan bahan denim banyak dimanfaatkan sebagai bahan pakaian yang sesuai dengan pekerjaan lapangan, seperti pekerja tambang, bertani, peternak, dll. Namun, jenis kain ini juga bisa tampak elegan untuk dijadikan bahan pakaian formal karena kain denim memiliki beberapa keunggulan, diantaranya.

Kain Sangat Kuat

Kain denim yang kuat ini disebabkan oleh bahan dan proses pembuatan kain yang sangat bagus sehingga jenis kain ini bisa awet meskipun digunakan untuk aktivitas lapangan yang sangat berat. Kekuatan jenis kain ini juga disebabkan oleh ketebalan kain yang dimilikinya. Jadi alasan inilah bahan denim dijadikan unuk bahan pakaian pekerja tambang dan pekerja lapangan yang berat seperti pekerja konstruksi bangunan dan lain-lainnya.

Nyaman Saat Digunakan

Meskipun kain denim memiliki kekuatan yang sangat baik, jenis kain ini juga sangat nyaman saat digunakan sebagai pakaian. Beberapa jenis bahan denim juga ada yang bersifat lentur sehingga sangat nyaman digunakan, dan ketebalan jenis kain ini sangat cocok digunkan juga saat musim dingin.

Kesan Elegan

Kesan elegan mampu ditampilkan oleh kain denim dalam beberapa model pakaian. Sehingga jenis kain ini juga bisa digunakan sebagai bahan pembuatan pakaian formal selain sebagai pakaian lapangan. Kesan formal pakaian berbahan denim ini bisa ditampilkan juga dengan menambahkan beberapa aksesoris yang mendukung supaya kesan elegan bisa muncul. Jadi keahlian memadupadankan pakaian juga sangat perlu dimiliki oleh pemerhati fashion.

Tidak Gampang Sobek

Kain yang sangat tebal ini mampu menjamin bahwa kain tidak mudah sobek. Sehingga ketebalan kain juga bisa memberikan manfaat yang baik seperti saat terjatuh dari kendaraan, maka kulit akan terlindungi oleh pakaian berbahan kain denim yang tebal. Kekuatan bahan denim sehingga tidak mudah sobek juga disebabkan oleh teknik pembuatan kain yang bagus sehingga kerapatan serat kain sangat bagus.

Kekurangan Kain Denim

Keunggulan yang dimiliki oleh kain denim bukan berarti jenis kain ini tidak memiliki kekurangan. Semua jenis kain dengan kualitas terbaikpun juga memiliki kekurangan meskipun sedikit, begitu juga kain denim. Apa saja kekurangan bahan denim, selengkapnya bisa di cek di bawah ini.

Banyak Kain Denim Palsu

Pemalsuan kain denim dipasaran dilakukan hanya untuk mencari keuntungan yang besar saja dengan tidak memperhatikan kualitas. Pemalsuan jenis kain ini juga bisa disebabkan oleh permintaan yang cukup tinggi sehingga hal ini menjadi peluang besar para pemalsu untuk mencukupi permintaan pasar.

Model Kainnya Monoton

Pakaian berbahan denim pada umumnya modelnya monoton itu-itu saja, meskipun jenis celana jeans hingga kini masih banyak peminatnya. Model yang monoton ini disebabkan oleh bahan denim yang memiliki karakteristik yang cukup simpel seperti warna yang terbatas, tekstur kain yang kurang menarik, dan faktor-faktor lainnya. Namun kemampuan dalam memadupadankan pakaian bisa menjadi cara merubah penampilan model pakaian denim menjadi lebih up to date sehingga semakin dicintai oleh banyak kalangan.

Jenis Kain Denim

sumber : https://www.dutakonveksi.com/

Perkembangan dunia garmen membuat kain denim juga mengalami perkembangan sehingga munculah beberapa jenis bahan denim dengan beberapa karakteristik yang baru dan lebih segar. Apa saja jenis-jenis kain denim, selengkapnya akan kami ulas lengkap di bawah ini.

Dry Denim (Raw Denim)

Jenis denim satu ini pada proses pembuatannya, kain yang sesudah mengalami proses pencelupan untuk pewarnaan kemudian tidak mengalami proses pencucian. Sehingga jenis kain dry denim memiliki karakteristik agak kasar dengan ciri warna yang cukup kuat. Ciri khas yang paling umum dimiliki jenis dry denim adalah warnanya biru yang sangat kuat.

Pre Wash Denim

Jenis denim ini sesuai dengan namanya, yaitu pada proses pembuatannya, kain denim ini sudah mengalami proses pencucian. Sehingga proses pencucian ini menghasilkan karakteristik kain diantaranya kain cukup lembut dan warna kainnya tidak cukup kuat alias memudar seperti warna celana jeans pada umumnya. Jadi warna yang dimiliki oleh jenis pre wash denim adalah warna terang dibandingkan jenis dry denim.

Selvage Denim

Yang banyak diketahui dari jenis selvage denim adalah ciri khusus yang dimilikinya, yaitu bagian pinggir kainnya memiliki anyaman yang sangat rapi.

Colored Denim

Jenis denim ini pada proses pembuatannya menerapkan dua teknik dalam pewarnaannya. Kain denim yang pada umumnya berwarna biru tersebut menggunakan teknik tradisional dalam proses pewarnaannya. Sedangkan untuk warna selain biru, pada proses pewarnaan kain ini menggunakan pewarnaan sulfur untuk menghasilkan warna selain warna biru.

Ramie Denim

Seperti namanya., jenis kain denim satu ini pada proses pembuatannya mencampurkan serat tumbuhan rami supaya kain yang dihasilkan memiliki karakteristik tekstur kain yang halus dibandingkan jenis denim lainnya. Campuran serat rami pada proses pembuatan kain ini mampu mengurangi kerutan pada permuakan kain. Selain itu, kelebihan dicampurnya serat rami menjadikan kain jenis ini tidak gampang kotor dan memiliki daya serap air yang bagus.

Stretch Denim

Stretch Denim memiliki salah satu karakteristik lentur yang disebabkan oleh proses pembuatan kain yang mencampurkan serat bahan yang membuat lentur. Jenis Stretch Denim pada umumnya digunakan sebgai bahan celana jeans untuk wanita.

Poly Denim

Polyester menjadi salah satu bahan campuran dari jenis denim ini. Sehingga pencampuran serat polyester pada pembuatan kain denim ini menghasilkan karakteristik kain yang lebih ringan. Penggunaan jenis denim ini pada umumnya dijadikan sebagai bahan pembuatan pakaian untuk acara formal dan non formal. Jenis denim ini juga memiliki kelebihan cepat kering saat dijemur.

Black Coated Denim

Jenis kain Denim satu ini pada proses pembuatannya menggunakan campuran bahan akrilik warna hitam. Penambahan bahan akrilik ini bertujuan agar kaian denim bisa bertahan lebih lama atau awet. Selain itu pemberian bahan akrilik juga bertujuan untuk mendapatkan warna hitam yang mengkilap. Warna yang bagus ini harus dilakukan perawatan yang baik supaya tidak cepat memudar.

Penggunaan Kain Denim

sumber : https://inspirasipagi.id/

Kain denim yang memiliki karakter kain yang unik ini pada penggunaannya banyak digunakan sebagai bahan berbagai macam pakaian. Namun kain ini juga banyak digunakan sebagai bahan keperluan sehari-hari. Apa saja penggunaan kain denim ? Selengkapnya mari kita baca ulasan di bawah ini.

Celana Jeans

Celana jeans memang bahan bakunya adalah kain denim. Sehingga jeans merukan salah satu item pakaian yang berbahan denim, sedangkan kain denim sendiri bisa digunakan sebagai bahan bermacam-macam pakaian. Celana jeans hingga hari ini masih populer dan menjadi pakaian yang banyak digunakan oleh kalangan muda mudi, meskipun kalangan orang tua juga tidak sedikit menyukainya.

Rompi

Rompi memiliki berbagai macam jenis kain sebagai bahan pembuatannya, salah satunya adalah kain denim. Rompi yang berfungsi sebagai outer ini banyak digunakan juga dalam acara-acara formal karena mampu membawa banyak barang bawaan pada sakunya, rompi juga mampu memberikan tampilan yang elegan. Untuk rompi bahan denim juga terdapat berbagai pilihan warna mulai dari warna biru muda, biru tua, hitam kecoklatan dan beberapa warna lainnya.

Jas

Tidak hanya sebagai bahan rompi saja, tetapi bahan denim juga digunakan sebagai bahan pembuatan jas. Jas berbahan denim ini juga mampu memberikan tampilan yang elegan dan modis sehingga jas denim digunakan untuk acara formal dan semi formal. Pilihan warna yang semakin beragam membuat peminat jas denim semakin meningkat.

Topi

Selain sebagai bahan untuk pakaian, bahan denim juga digunakan untuk bahan pembuatan aksesoris seperti topi. Ternyata topi berbahan denim juga tidak kalah menariknya dengan bahan jenis kain lainnya. Topi berbahan denim ini mampu memberikan karakter yang sangat kuat bagi pemakaianya dengan kesan elegan dan keren.

Tas

Keperluan lainnya yang menggunakan bahan denim salah satunya adalah tas. Tas berbahan kaian denim mampu menawarkan model yang trendy dengan desain yang menarik sehingga tidak kalah dengan tas yang berbahan lainnya. Selain keren, tas denim juga memiliki kekuatan yang bagus sehingga tas menjadi awet meskipun sering digunakan dengan beban yang berat.

Jaket

Ynag banyak menggunakan bahan denim salah satunya adalah item pakaian jaket. Kain denim yang tebal sangat cocok menjadi bahan jaket untuk melindungi cuaca dingin. Tidak hanya untuk melindungi badan saja, tetapi jaket bahan denim mampu memberikan penampilan yang keren dan kekinian. Jenis bahan denim ada juga yang memiliki sifat adem sehingga juga sangat cocok digunakan dicuaca panas.

Dress

Fashion desainer juga menciptakan dress dari bahan denim dengan tampilan yang keren. Sehingga kain denim ini menjadi semakin populer dengan beragamnya jenis pakaian berbahan denim salah satunya dress. Bahan denim yang tebal sangat cocok sebagai bahan dress yang tidak memberikan tampilan menerawang sehingga penggunanya akan lebih merasa nyaman saat menggunakannya. Dress denim ini tidak hanya untuk wanita dewasa saja tetapi juga untuk anak-anak juga cukup menarik dan tampak lebih cute.

Kemeja

Kemeja berbahan kain denim bisa digunakan untuk acara formal maupun non formal. Kemeja berbahan denim ini juga mampu bersaing dengan kemeja berbahan kain jenis lainnya dalam masalah tampilan dan kenyamanan.

Rok

Rok untuk busana kaum perempuan juga bisa dibuat dari bahan denim, baik rok panjang maupun pendek. Bawahan berbahan denim ini sangat cocok karena bahan yang tebal dan tidak menerawang menjadi faktor rok denim disuaki oleh kaum hawa. Tampilan yang dihasilkan juga sangat keren tidak kalah dari rok yang berbahan jenis kain lainnya.

Karpet

Ternyata kain denim juga dijadikan sebagai bahan karpet. Jenis bahan denim ini merupakan jenis yang memiliki tekstur yang cukup tebal dan kaku. Karpet berbahan denim ini terasa lebih adem ditelapak kaki, dibandingkan dengan karpet pada umumnya yang berbahan sintetis.

Sepatu

Penggunaan kain denim juga merambah sebagai bahan pembutan sepatu. Jenis sepatu berbahan denim ini hanya diperuntukkan dipakai dalam acara-acara santai saja. Bahan denim sebagai bahan sepatu menjadi inovasi baru.

Perbedaan Kain Denim Dengan Kain Chambray

Jenis kain yang paling mirip dengan kain denim adalah kain chambray. Kedua jenis kain tersebut memiliki perbedaan meskipun secara kasat mata terlihat cukup mirip. Kedua jenis kain ini sama-sama dalam teknik pembuatannya yaitu menggunakan teknik tenun weave sehingga sama-sama memiliki tekstur garis-garis diagonal tetapi keduanya memiliki beberapa karakteristik berbeda.

Perbedaan berikutnya dari kedua jenis kain tersebut adalah dari sisi ketebalan kain. Kain denim memiliki ketebalan lebih bagus daripada jenis kain chambray. Selain ketebalan perbedaan keduanya juga ada pada susunan serat kainnya, jika kain chambray memiliki susunan serat kain yang lebih rapat dalam bentuk vertikal dan horizontal.

Nah, setelah mengupas tentang kain denim di atas kita menjadi semakin tahu tentang keunggulan dan penggunaan jenis kain ini, hingga kita mengetahui perbedaan dengan jenis kain chambray yang sangat mirip dengan kain denim. Jadi bagi para fashion desainer jangan ragu lagi untuk berkreasi dengan menciptakan desain pakaian dari bahan denim sehingga model yang ada menjadi lebih dinamis dan tidak monoton lagi.

Dan bagi pencinta fashion juga jangan ragu lagi memilih pakaian dengan bahan denim untuk digunakan dalam beraktivitas sehari-hari baik untuk menghadiri acara formal maupun acara non formal karena bahan denim mampu memberikan tampilan yang keren dan elegan juga sangat nyaman saat digunakan. Semoga kedepan perkembangan jenis bahan denim semakin beragam dan bisa menjadi salah satu jenis kain yang paling trend di milenial ini.

Leave a response

nine + 13 =