0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Tren Hijab Juni 2019

Sebuah tren baru munculnya bisa tiba-tiba atau di saat momen-momen tertentu. Seperti halnya tren hijab, bisa muncul kapan saja tidak harus menunggu tahunan, kadang juga muncul ketika di hari penting umat Islam seperti hari Lebaran, Ramadhan, musim Haji, dan momen besar lainnya.

Pada bulan Juni 2019 yang bertepatan dengan momen Lebaran ada sebuah tren hijab baru yang bisa menjadi inspirasi bagi para hijaber dalam berhijab. Gaya dan model itu-itu saja kadang bisa membuat bosan dan tidak ada gairah berhijab yang up to date. Tren baru saat ini banyak muncul dari seorang public figure seperti artis dan tokoh nasional.

Berikut ini ada tren hijab baru pada Juni 2019 dari public fugure yang bisa menjadi inspirasi para hijaber :

1.Hijab warna kuat berpadu dengan warna pastel

Sumber : beautynesia.id

Warna kuat seperti hitam, biru dongker, ungu tua, merah maroon, dan lain-lainnya berpadupadan dengan warna pastel. Resiko dari eksperimen ataupun kreatifitas baru kadang juga menampilkan sebuah penampilan yang berantakan. Namun, jika perpaduan warna tersebut tepat dan sesuai dengan dukungan warna kulit maka akan menghasilkan penampilan yang anggun dan modis.

2.Hijab polos voal

Sumber : tokopedia.com

Hijab polos masih banyak diminati oleh para hijaber karena mampu beradaptasi dengan paduan busana yang digunakan meskipun baru-baru ini muncul tren hijab bermotif seperti hijab printing. Tren baru di Juni 2019 adalah hijab polos yang berbahan kain voal. Bahan satu ini mampu memberikan kenyamanan bagi hijaber yang menggunakannya, harganyapun juga terjangkau. Hijab voal ini juga mampu memberikan kesan anggun dan modis bagi penggunannya sehingga tren baru ini bisa mampu bertahan lama.

3.Hijab syar’i dengan motif

Sumber : fasnina.com

Jika mengenal hijab syar’i rata-rata atau pada umumnya hijab ini tidak memiliki motif alias polos. Selain itu hijab syar’i banyak dikenal dengan warna -warna gelapnya. Namun, sekarang tren tersebut berubah dengan munculnya hijab syar’i yang lebih modern. Arti modern disini bukan menghilangkan syarat-syarat syar’i dari sebuah hijab tersebut, tetapi lebih kearah perubahan model, jenis bahan kain, warna,yang mempresentasikan era milenial saat ini.

Leave a response

five × five =