0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Gaya Hijab Simpel yang Mudah Ditiru

Berpenampilan kekinian merupakan keinginan setiap hijaber agar penapilan tidak membosankan. Kesan modis tidak harus berbusana dengan berbagai macam aksesoris dan dengan busana dan hijab yang mahal. Tetapi, berbusana simpelpun juga mampu memberikan kesan modis pada penampilan.

Memaksimalkan busana yang dimiliki dengan mencoba mengkreasi sendiri juga bisa memberikan kesan modis atau kesan yang anggun seperti yang diharapkan. Poin utama dalam berbusana hijab adalah kenyamanan untuk dibuat aktifitas sehari-hari dan penampilan mampu berkesan modis supaya lebih percaya diri.

Ada beberapa inspirasi gaya hijab simpel yang mudah ditiru :

1.Hijab dengan outer/ rompi pendek

sumber : http://www.trendmodelbajuterbaru.com

Memanfaatkan baju lengan panjang apapun yang dimiliki di padukan dengan balutan rompi pendek sangat mampu memberikan kesan kekinian. Untuk bawahan bisa diaplikasikan rok panjang atau celana panjang dengan warna yang senada dengan rompi yang dipakai menambah kesan menjadi anggun.

2.Hijab dengan sepatu sneaker

sumber : https://www.idntimes.com

Kesan santai ataupun kasual bisa nampak dengan aplikasi sepatu sneaker. Jadi hijab dan busana yang dimiliki bisa dengan bebas dikreasikan sendiri dengan topik utama penggunaan sepatu sneaker sebagai kesan sederhana dari sebuah penampilan.

3.Hijab dengan tas ransel

sumber : https://travelingyuk.com

Tas ransel saja memberikan kesan bawaan untuk outdoor, sehingga busana dan hijab yang sesuai adalah yang bergaya simpel dan kasual. Kesan sporty juga bisa ditampilkan dengan aplikasi tas ransel, tinggal mengkreasi paduan hijab dan busana yang dimiliki secara sederhana.

4.Hijab dengan kaos lengan panjang

sumber : https://www.lazada.co.id

Kaos memang didesain agar dipakai mudah dan simpel, dan kaos sangat disukai oleh anak-anak muda karena mereka butuh dandan cepat agar waktu mereka lebih efektif dalam beraktivitas. Kaos lengan panjang bisa menjadi tema utama penampilan simpel dalam berhijab. Bermacam -macam model kaos lengan panjang bisa menjadi pilihan sesuai dengan penampilan yang ingin di tampilkan. Apapun kesan yang ditampilkan kaos lengan panjang tetap memberikan kemudahan dalam memakainya.

5.Hijab instan

sumber : https://www.blibli.com

Berbagai model hijab sekarang sudah ada dalam bentuk instan, sehingga berdandan semakin cepat dan lebih sederhana dalam penampilan dan masih mampu memberikan kesan modis bagi para hijaber.

6.Hijab dengan jaket hoodie

sumber : https://www.bukalapak.com

Gaya sederhana bisa ditampilkan dengan aplikasi jaket hoodie. Jaket ini juga mampu menutupi kekurangan dalam penampilan sehingga kaidah berhijab yang benar tetap terjaga dengan balutan jaket hoodie.

7.Hijab segi empat

sumber : https://www.zalora.co.id

Pilihan jenis hijab, model hijab segi empat sangat beragam, sehingga hijaber bisa memilih sesuai dengan gaya yang akan ditampilkannya. Warna dan motif hijab segi empatpun juga beragam sehingga tema penampilan bisa disesuaikan dengan hijab pilihan yang tepat.

Leave a response

two × five =