0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Kain Modern Untuk Bahan Busana Muslim

Kain modern untuk bahan busana muslim sangat beragam jenisnya, mulai dari harga yang murah hingga harga yang mahal juga bisa digunakan sebagai bahan dasar pembuatan bahan busana muslim. Kain modern untuk bahan busana muslim biasanya dipilih para desainer fashion atau produsen pakaian berdasarkan karakteristik dari kain tersebut. Karakteristik kain menjadi acuan apakah jenis kain modern untuk bahan busana muslim nanti bisa membuat nyaman saat digunakan atau tidak.

Jadi saat ini kain modern untuk bahan busana muslim ada banyak pilihan dengan kelebihan dan keunikan yang dimilikinya masing-masin. Di bawah ini kami akan menjelaskan beberapa jenis kain modern untuk bahan busana muslim yang sangat populer dipasaran.

Kain Ceruti

Kain Modern Untuk Bahan Busana Muslim

sumber : https://jeel.co.id/

Kain ceruti merupakan salah satu jenis kain modern untuk bahan busana muslim yang banyak dipilih oleh para desainer pakaian dan produsen pakaian sebagai bahan dasarnya. Tentunya kain ceruti memiliki kelebihan yang istimewa juga sehingga jenis kain modern ini sering digunakan sebagai bahan pembuatan berbagai jenis pakaian khususnya busana muslim. Bagi kamu semua pemerhati fashion muslim, alangkah baiknya Mengenal Kain Ceruti terlebih dahulu supaya menjadi modal informasi untuk pertimbangan dalam memilih bahan yang tepat untuk busana muslim.

Sekilas tentang kain ceruti yang perlu diketahui adalah dengan mengetahui karakteristik dari kain ceruti tersebut. Beberapa karakteristik yang dimiliki kain ceruti diantaranya kainnya menerawang dan cenderung tipis, memiliki tekstur kain berpasir seperti jenis kain crepe. Dalam penggunaannya, kain ceruti memerlukan kombinasi atau lapisan supaya tidak menerawang dan bahan ceruti bisa digunakan jilbab dan busana muslim seperti baju maupun gamis.

Kain Satin

sumber : https://gamisbatikkombinasipolos.blogspot.com/

Kain modern untuk bahan busana muslim yang sering digunakan oleh produsen pakaian adalah kain satin. Kain satin ini sudah populer digunakan oleh produsen fashion sebagai bahan berbagai macam pakaian. Keunikan kain satin ada pada permukaan kainnya yang salah satunya tampak mengkilap dan halus sedang sisi lainnya tampak biasa tidak mengkilap. Hal ini bisa terjadi karena pembuatan kain ini menggunakan teknik filamen.

Satin memiliki beberapa jenis tergantung bahan dasar pembuatannya. Jika bahan dasar pembuatan satin memiliki kualitas bagus maka hasil kain satinnya juga memiliki kualitas bagus seperti satin berbahan serat sutra. Jika satinnya berbahan rendah maka satinnya juga memiliki kualitas rendah seperti satin berbahan polyester. Akhir-akhir ini kain satin juga banyak digunakan sebagai bahan pembuatan busana muslim karena jenis kain ini mampu memberikan kesan elegan dan mewah.

Kain Wolfis

sumber : https://www.gamistriniti.com/

Bagi penggemar gamis syar’i pasti sudah tidak asing dengan kain wolfis, yaitu kain modern untuk bahan busana muslim yang memiliki banyak kelebihan pada kainnya. Bahan wolfis cocoksebagai bahan busana muslim karena jenis kain ini tidak menerawang sehingga tubuh bisa tertutup dengan sempurna sesuai aturan Islam. Kain wolfis sendiri terbagi menjadi dua jenis yaitu wolfis premium dan wolfis standar.

Perbedaan kedua jenis wolfis ini sangat terlihat jelas pada kualitas kainnya yang juga membedakan harga keduanya. Jika wolfis premium memiliki serat kain yang kuat, rapi rapat sehingga kain halus dan lembut. Sebaliknya untuk wolfis standar, serat kain juga kuat namun, serat tidak rapi cenderung longgar sehingga tekstur kain agak kasar dan harganya cendeung murah.

Meskipun keduanya memiliki perbedaan dari sisi kualitasnya, keduanya secara umum memiliki karekteristik seperti kain tidak menerawang, kainnya juga tidak gampang kusust meskipun mengalami proses pencucian. Karakteristik lainnya secara umum yaitu kain ringan dan mudah disetrika. Menariknya lagi kaian wolfis memiliki varian warna yang banyak sehingga bisa menjadi pilihan para penyuka kain ini sesuai dengan warna kesukaannya.

Kain Baloteli

sumber : https://www.gamistriniti.com/

Kain baloteli merupakan jenis kain modern untuk bahan busana muslim yang cukup populer saat ini. Jenis kain ini untuk busana muslim biasanya digunakan sebagai bahan pembuatan gamis, rok, tunik, outter. Jenis kain baloteli sangat disukai karena kain ini berasal dari serat katun. Kain modern untuk bahan busana muslim ini dapat dikenali secara kasat mata dengan melihat kainnya secara langsung yaitu kain memiliki serat yang membentuk kotak-kotak kecil yang sangat jelas.

Kain baloteli dipasaran cukup mirip dengan kain katun ima karena sama-sama memiliki tekstur bergaris, tetapi keduanya memiliki perbedaan juga. Jika katun ima tekstur garisnya halus dan garisnya putus putus. Kain baloteli sering digunakan sebagai bahan pembuatan busana muslim karena memiliki salah satu karakteristik kain yang tidak menerawang.

Kain Organza

Kain organza merupakan jenis kain yang dibuat dari bahan serat sutra. Jenis kain ini awalnya dari negara Prancis. Karena harganya sangat mahal, maka ditemukannya alternatif dengan membuat kain organza dari bahan serat nilon dan serat polyester. Kain yang memiliki ciri-ciri kain yang kaku dan mengkilap ini juga sering disebut sebagai kain kaca. Kain yang memiliki kesan mewah ini sangat rentan dengan kerutan. Sehingga kain yang halus ini perawatannya cukup ekstra karena tidak boleh dicuci menggunakan mesin cuci.

Saat ini kain organza menjadi salah satu jenis kain modern untuk bahan busana muslim. Yang pernah sangat populer dari jenis kain ini digunakan sebagai bahan pembuatan jilbab organza. Namun, jenis kain ini juga populer digunakan sebagai bahan pembuatan gaun pesta, gaun pernikahan.

Kain Sifon

Kain sifon bisa terbuat dari berbagai macam serat seperti sutra, nilon, polyester, katun, dan rayon. Jenis kain ini juga sering menjadi bahan dasar pembuatan berbagai macam pakaian termasuk busana muslim. Jenis kain modern untuk bahan busana muslim ini memiliki kain yang tipis sedikit berkilau sehingga sangat cocok digunakan dalam acara formal atau digunaka saat malam hari.

Karena bahan yang tipis, kain sifon dalam penggunaan pakaian biasanya digunakan sebagai pelapis atas pakaian supaya penampilan lebih menarik. Para produsen pakaian biasa menggunakan kain sifon ini sebagai bahan pembuatan syal, rok, gaun, jilbab, dll. Kelemahan jenis kain ini sangat rentan dengan benda tajam karena akan merusak serat kainnya.

Kain Sutra

Siapa yang tidak kenal kain satu ini, yaitu kain sutra. Salah satu jenis kain yang sudah digunakan di masa lampau sehingga jenis kain sutra merupakan jenis kain yang sudah sangat tua. Namun, jenis kain sutra masih menjadi salah satu jenis kain yang memiliki kualitas yang terbaik karena karakteristik yang dimilikinya.

Kain sutra sudah banyak digunakan sebagai bahan berbagai macam pakaian. Pada fashion muslim, kain sutra juga sering digunakan sebagai bahan pembuatan pakaian wanita. Kain sutra juga masuk kategori kain modern untuk bahan busana muslim yang banyak disukai karena memiliki penampilan yang elegan dan mewah. Selain itu busana muslim bahan sutra juga membuat nyaman saat digunakan karena bahannya yang adem dikulit dan tidak membuat alergi kulit.

Leave a response

11 − three =