0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Kain Katun Toyobo

Katun asal mulanya, merupakan hanya sebuah istilah yang disematkan pada serat halus yang menyelubungi biji tanaman kapas. Kain katun merupakan salah satu bahan kain yang umumnya diperoleh dari serat halus yang menyelubungi biji pada tanaman kapas. Serat kapas menjadi merupakan bahan dasar penting dalam industri textile.

Pada proses produksinya, serat halus hanya menyisakan berat kotor sekitar 10%. Kemudian proses lanjutnya serat kapas harus dibersihkan dari unsur lemak, lilin dan protein untuk mendapatkan kapas murni atau polimer selulosa alami. Nah, selulosa alami inilah yang merupakan bahan utama pembuat kain katun. Kain katun sendiri banyak disukai oleh orang-orang sebagai bahan pakaian pilihan mereka.

Kain katun cukup populer karena memiliki sifat yang mudah menyerap keringat, kuat dan awet. Kain katun memiliki beragam varian jenis. Jenis kain katun ini didapat dari teknik produksi serat katun yang berbeda. Sehingga setiap jenis kain katun memiliki ciri khas dan keunggulan masing-masing. Salah satu jenis kayun yang saat ini banyak dibicarakan dan cukup populer adalah kain katun Toyobo.

Salah satu jenis kain katun yang asal ya dari negeri Sakura, yaitu Jepang. Kain katun Jepang ini memiliki kualitas paling unggul dibanding jenis kain katun lainnya. Kendati demikian, jenis kain katun ini harganya dibilang cukup mahal. Maka tak ayal, kain katun Jepang ini ada KW-nya mengingat minat konsumennya cukup banyak.

Bagaimana sih karakteristik Kain Katun Toyobo

sumber : https://pusathijabterbaru.com/

Kain katun Toyobo ini cukup banyak diminati dan laris di pasaran Indonesia. Kendati merupakan jenis kain impor dari Jepang, di Indonesia Kain Katun Toyobo banyak dicari.  Kain katun Toyobo memiliki serat kain yang sangat rapat sehingga kainnya tidak terawang dan cukup tebal.

Kain katun Toyobo pun memiliki karekteristik bahan yang cukup banyak disukai dan dicari para konsumen, yaitu bahannya adem, halus, agak licin akan tetapi tidak mengkilap. Pada dasarnya, bahan katun yang satu ini ringan dan agak jatuh. Kendati demikian tidak terlalu jatuh sebagaimana karakteristik kain Wolfis.

Karakteristik kain katun Toyobo yang khas lainnya adalah kain ini yang tidak terlalu kaku. Kain katun Toyobo memiliki serat kain yang menyusun bahan katun ini sangat rapat dan tidak memiliki tekstur sebagaimana kain katun Ima Slub ataupun Linen Look. Serat kain katun Toyojo ini pun masih tergolong bisa nampak terlihat dan dirasakan dengan mudah.

Yang pasti dari bahan atau kain katun Toyobo ini adalah kualitas dan ketahanan kainnya tidak perlu diragukan lagi karena kain ini dibuat dari bahan serat alami katun. Kain katun Toyobo pun memiliki dengan kualitas warna yang dimiliki awet alias tidak mudah pudar maupun mudah kusam. Serat alami dimiliki bahan ini membuat ketahanan warna cukup baik.

Namun yang perlu digaris bawahi di sini, adalah hampir semua jenis kain katun, baik Toyobo dan yang lainnya memiliki karakteristik bahan yang hampir sama. Maka dari itu, agar tidak mudah keliru membedakan kain katun Toyobo dengan jenis lainnya, ulasan ini penting untuk disimak. Apalagi kain katun Toyobo memiliki kesamaan dengan jenis seperti Ima Slub, Supernova, Linen Look dan yang lain.

Singkatnya, berikut ulasan karakteristik dari kain katun Toyobo ini:

  1. Memiliki tingkat kenyamanan yang tinggi saat dipakai oleh tubuh dibanding bahan kain lainnya karena kain katun Toyobo terbuat dari bahan serat alami.
  2. Serat kainpun sangat rapat dan tidak tipis sehingga tidak akan terawang.
  3. Kain katun Toyobo pun tidak kaku, juga sifat bahannya adem dan halus. Bahkan kehalusannya lebih unggul ketimbang kain jenis Wolfis atau Wollycrepe.
  4. Karakteristiknya pun hampir menyerupai kain jatuh namun bahannya sama sekali tidak akan mencetak tubuh apalagi transparan. Maka dari itu, kain katun Toyobo sangat cocok untuk dijadikan sebagai bahan gamis atau pakaian muslimah lainnya.
  5. Tidak mengkilap sekalipun bahan kain katun jenis satu ini terlihat agak licin. Jadi bagi Anda yang menyukai warna-warna pakaian yang dove sehingga tidak terlalu mencolok.
  6. Dengan memakai dan memilih kain katun Toyobo sebagai bahan pakaian Anda pun sudah tidak memerlukan furing. Kendati demikian, alangkah baiknya Anda tetap bisa menambahkan furing sesuai selera.
  7. Kain katun Toyobo pun memiliki ketebalan bahan yang cukup. Bahkan ketebalannya lebih dibandingkan dengan bahan kain katun Ima.
  8. Selain itu kain katun Toyobo ini sekalipun cukup tebal akan tetapi tidak kaku dan sangat ringan.
  9. Warna yang dimiliki pun cukup beragam, jadi Anda tidak perlu khawatir tidak dapat memilih warna sesuai selera Anda.
  10. Bahannya yang dari serat lembut, rapi dan rapat pun membuat warna pada kain tidak mudah pudar apalagi luntur. Warna nya pun tidak mudah kusam sekalipun sudah lama.

Keunggulan Kain Katun Toyobo

Kain Katun Toyobo atau nama asli dari negara asalnya, Jepang, “Toyobo Original” merupakan jenis kain impor yang cukup populer bagi masyarakat dan direkomendasikan untuk dijadikan bahan kebutuhan fashion.

Di lain sisi, kain katun Toyobo ini memiliki karakteristik yang sedemikian rupa seperti adem, lembut, tidak kaku, dan lain sebagainya. Juga keunggulan yang dimiliki kain katun Toyobo ini cukup banyak. Kain katun jenis ini cukup ringan, serat nya pun terasa halus dan agak licin. Berbeda dengan kain katun jenis lainnya, kain katun Toyobo memiliki serabut halus penyusun yang tertata dengan rapi.

Bahkan nampak sekali rapi dan jika dilihat dari jarak yang cukup dekat, serabut halus yang dimiliki sama sekali tidak amburadul atau dalam istilah nya njabrut sebagaimana yang biasa dimiliki kain katun jenis lain seperti kain katun Supernova.

Adapun keunggulan yang dimiliki kain katun Toyobo ini, selain yang sudah dibahas dalam ulasan di atas, berikut ini beberapa keunggulan kain katun Toyobao yang menjadikannya cukup populer dan diminati banyak orang…

  1. Halus dan tekstur serat nya yang agak licin

Keunggulan utama dari kain katun Toyobo ini adalah bahannya yang halus sehingga saat dijadikan bahan pakaian apapun akan terasa sangat nyaman saat dipakai. Murni terbuat dari serat alami pada tanaman kapas, kain katun Toyobo ini akan tersa sangat halus.

Juga teksturnya pun agak terasa licin. Adapun serat yang terasa saat Anda meraba melalui tangan akan sangat tersa. Apalagi kehalusan yang didapat ini adalah karena serat penyusunnya yang tersusun sangat rapi. Bahkan apabila dilihat dari jarak dekat, kain Katun Toyobo serabutnya pun tertata sedemikian rapi dan sama sekali tidak ada yang amburadu.

  1. Ringan dan tidak kaku

Kain katun Toyobo ini kendati memiliki ketebalan yang cukup, namun bahan ini sangat ringan dan tidak kaku. Jadi kain katun jenis ini sangat cocok digunakan sebagai bahan pakaian apapun. Termasuk pakaian-pakaian Muslim, khususnya para Muslimah seperti bahan gamis.

Bahannya tidak kaku, malah kualitasnya hampir sama seperti bahan kain jatuh. Eits namun Anda tidak perlu khawatir, sekalipun hampir mirip kain jatuh karena ketebalannya yang cukup tidak akan membuat cetakan pada tubuh.

  1. Memiliki ketebalan sehingga tidak terawang

Ketebalan yang cukup pada bahan pun tidak akan membuat terawang alias terawang tentunya ini sangat aman bagi Anda para muslimah yang ingin memakan kain ini sebagai bahan gamis Anda. Maka dari itu, kain katun Toyobo ini begitu populer dan disukai oleh kebanyakan orang. Kualitasnya pun lebih unggul dibanding kain katun jenis lainnya.

Adapun juga, Anda sudah tidak perlu menambahkan furing lagi untuk bahan karena serat kainnya yang sangat rapah dan lebih tebal ketimbang bahan kain katun Jepang lainnya. Meskipun begitu untuk lebih amannya bagi Anda yang akan menggunakan bahan ini untuk gamis, Anda tetap bisa menambahkan furing.

  1. Sifat bahannya yang adem dan nyaman saat dipakai

Karena terbuat dari serat alami yang diproses dengan cara terbaik dari pilihan bahan terbaik pula, membuat pakaian-pakaian dengan bahan kain katun yang satu ini akan terasa adem. Tentu rasa adem yang didapatkan ini akan meningkatkan rasa nyaman saat dikenakan.

  1. Sangat cocok untuk digunakan sebagai bahan baju formal maupun non formal

Kain katun Toyobo pun sangat cocok digunakan untuk model dan jenis pakaian apapun, baik bahan baju formal maupun non-formal. Tentu hal ini didukung bahannya yang halus dan lembut sehingga nyaman dipakai di segala suasana baik itu kondisi di dalam ruangan maupun di luar ruangan atau terbuka, baik panas atau pun dingin.

  1. Pilihan warna yang banyak dan cocok bagi segala macam jenis kulit

Nah, keunggulan lainnya adalah kain katun Toyobo ini memiliki beragam varian warna. Sehingga Anda pun dapat memilih warna-warna kesukaan Anda. Apalagi warna yang dimiliki kain katun jenis ini kebanyakan warna-warna tidak terlalu mencolok atau dove, jadi sangat cocok bagi Anda dengan jenis kulit apapun.

Tips Memilih Kain Katun Toyobo

Kain katun Toyobo pun dengan kain katun jenis lainnya hampir memiliki kesamaan karakteristik. Bahkan tidak jarang kebanyakan orang keliru membedakan kain katun Toyobo dengan kain Ima semisalnya. Sepintas keduanya memang sangat sulit dibedakan karena karakteristik kehalusan, kerapatan serat dan adem yang sama.

Jikalau Anda tidak berpengalaman dan tidak tahu cara membedakannya tentu saja yang pasti Anda akan keliru memilih bahan. Nah, gak mau kan sampai keliru?

Parahnya, kain katun Toyobo yang dikenal sebagai bahan impor dari Jepang, memiliki harga jual yang terbilang cukup mahal dibanding kain jenis lainnya. Namun, harga mahal ini sepada kok dengan kualitas dan berbagai keunggulan yang didapat. Sehingga sekalipun mahal, peminatnya pun tidak surut.

Dengan peluang inilah, maka dari itu beberapa produsen textile lokal pun membuat versi KW-nya. Hal tersebut menjadikan peredaran barang KW lebih mudah menguasai pasar. Kemudian bagaimana cara kita untuk meminimalisir kesahan memilih bahan yang salah? Berikut tipsnya, simak dengan baik-baik!

  1. Pilih kain katun Toyobo dengan memegang atau merasakan terlebih dahulu serat pada kain. Umumnya kain katun Toyobo memiliki serat-serat penyusun yang lebih rapat dan rapi. Jadi sangat sedikit kemungkinan serat pada kain katun Toyobo ada yang jabrut.
  2. Perhatikan ketebalan pada kain katun Toyobo. Biasanya kain katun Toyobo asli ori memiliki ketebalan cukup dan paten yaitu 1 sampai 1,5 mili. Apabila dipegang, cenderung akan terasa lebih tebal, namun tetap ringan.
  3. Amati dengan jarak dekat. Membeli atau memilih kain Toyobo dengan benar harus dengan melakukan pengamatan dari jarak dekat. Anda pun bisa meraba dan memegang kain secara langsung untuk memastikan, benar tidaknya kain tersebut Toyobo. Dengan cara ini tentu akan mempermudah anda tahu perbedaan signifikan antar Toyobo dengan jenis lainnya.
  4. Sedangkan tips terakhir, sebelum memilih, tentu Anda harus pastikan atau tanyakan pada penjual langsung apakah ada ketersediaan kain katun Toyobo itu. Nah kemudian barulah Anda bisa memastikan sendiri keaslian bahan.

Jenis-jenis Kain Katun Toyobo

Untuk jenis-jenis kain katun Toyobo sendiri tidak terlalu banyak. Di Indonesia sendiri, secara umum terbagi ke dalam 2 jenis saja yaitu katun Toyobo impor premium dan Taoobo FODU premium. Perbedaan antara Impor dan FODO premium ini hanya terletak pada tingkat kepadatan serat. Pada kain katun Toyobo FODO premium kepadatan seratnya lebih baik dibanding Toyobo Impor premium.

Untuk keunggulan lain kain katun Toyobo FODO premium juga terletak pada warna dan efek kilap yang dipunyai. Warnanya sebenarnya sama, khas warna-warna dove dan tidak terlalu mencolok. Tapi serat yang sangat rapi tersusun menciptakan efek kilap indah. Sehingga akan membuat penampilan Anda lebih anggun dan elegan, sekalipun hanya model polosan.

Kain katun Toyobo FODO pun lebih terasa halus, lembut dan memberikan sensasi dingin yang lebih sehingga sangat nyaman dipakai. Toyobo FODO premium merupakan jenis kain katun superior yang sangat cocok untuk dijadikan pilihan bahan pakaian Anda.

Kain Katun Toyobo Biasa digunakan untuk apa?

Pada dasarnya katun Toyobo merupakan salah satu jenis kain katun dengan tekstur yang halus dan lembut. Namun yang membedakan dengan jenis lainnya, katun Toyobo Jepang ini sedikit lebih tebal. Namun kendati tebal, kain jenis ini karakteristiknya juga jatuh, tidak kaku, ringan dan cenderung lebih glossy.

Nah, ketika dipilih sebagai bahan membuat pakaian, Anda pun tidak perlu menambahkan furing lagi, karena aman dan tidak akan mencetak lekuk tubuh, apalagi transparan. Maka dari itu, kain Toyobo cukup banyak diminati untuk dijadikan bahan pakaian apapun. Baik pakaian-pakaian formal maupun non formal.

Ditambah bahannya yang ringan, lembut dan sensasi adem yang didapat saat dipakai, pakaian dengan bahan ini cocok dikenakan dalam kondisi apapun baik suhu panas maupun dingin, juga luar ruangan maupun dalam ruangan. Umumnya, kain katun Toyobo akan banyak kita jumpai pada pakaian-pakaian Muslim, baik para laki-laki maupun para perempuan.

Namun paling didominasi pakaian Muslimah, terutama untuk baju gamis. Bahannya yang terbuat dari serat alami tanaman kapas, saat dikenakan pun terasa memberikan sensasi dingin atau adem. Tentu kain katun Toyobo ini sangat cocok menjadi bahan pilihan baju Muslim, yang identik tertutup dan gampang membuat gerah, karena bahannya yang adem sehingga membuat nyaman Anda saat memakai sekalipun di suhu panas sekalipun.

Demikianlah pembahasan lebih tentang kain katun Toyobo, yang kini lagi trend dan populer di kalangan masyarakat. Apalagi bahan ini cukup banyak dikenal melalui pakaian Muslim seperti gamis. Sekian dari penulis yang dapat diulas, singkat, sekian, dan semoga bermanfaat.

Leave a response

twelve + six =